Nasional

Turun dari Pesawat, Terduga Teroris Ditangkap Densus 88 di Surabaya

Posted on

Turun dari Pesawat, Terduga Teroris Ditangkap Densus 88 di Surabaya

Mixberita. Satu lagi terduga teroris ditangkap Tim Densus 88 Mabes Polri ketika turun dari pesawat Terminal 2 Bandara Internasional Juanda Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (8/4/2017) sekitar pukul 15 21 WIB.

Pelaku yang berinisial MNU (44) ini diduga jaringan tiga terduga teroris yang telah ditangkap Densus 88 di Kecamatan Paciran, Kabupaten Lamongan pada 7 April 2017. MNU sendiri naik pesawat Air Asia XT 327 dengan rute Kuala Lumpur (Malaysia)-Surabaya.

Sebelum dilakukan penangkapan, MNU memang sudah diintai Densus 88. Sebab mendapat informasi bahwa pelaku yang diduga bergabung dengan ISIS ini akan mendarat di Juanda dari Malaysia.

Selanjutnya Densus 88 berkoordinasi dengan petugas imigrasi bandara Juanda. Ketika pelaku turun dari pesawat dan melewati konter barang, langsung ditangkap Densus 88. Selanjutnya pelaku dibawa ke Polda Jatim untuk diperiksa.

“Diamankan petugas bea cukai Juanda, dan sekarang masih diperiksa di Polda. Masih belum pasti teroris,” terang Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera, pada wartawan di RS Bhayangkara Surabaya, Sabtu malam.

Terbanyak Dibaca

Exit mobile version