Sport
Pesan Berkelas Chiellini untuk Fans Italia Azzurri Usai Juara Euro 2020
Bek Timnas Italia Giorgio Chiellini mendedikasikan gelar juara Euro 2020 kepada semua suporter Azzurri, termasuk para dokter yang sebelumnya berjuang melawan pandemi virus COVID-19.
Italia bangkit lagi. Dua tahun yang lalu mereka sempat terpuruk karena gagal lolos ke Piala Dunia 2018.
Setelah kegagalan itu Italia langsung berbenah. Mereka akhirnya menuai hasil manis di bawah asuhan Roberto Mancini.
Italia berhasil memenangi trofi Piala Eropa 2020. Padahal sebelumnya tak banyak yang mengunggulkan mereka untuk jadi juara.
Usai menjadi juara Piala Eropa 2020, Giorgio Chiellini memberikan tribute khusus untuk para fans. Ia berterima kasih pada semua penggemar Azzurri atas dukungannya di sepanjang turnamen.
Ia juga mendedikasikan kemenangan itu pada para tenaga medis yang sebelumnya mengalami masa-masa berat saat pandemi COVID-19 mewabah dan menghasilkan bencana besar di Italia.
“Terima kasih untukmu. Untuk Anda semua, karena dalam petualangan yang luar biasa ini, kami membawa Anda masuk. Anda berada di depan mata kami dan di dalam hati kami,” tulis Chiellini.
“Rasa sakit mereka yang menderita, kelelahan mereka yang bertekuk lutut karena pandemi. Keinginan untuk hidup kembali. Wajah wanita, pria, orang tua, orang muda, anak-anak dan mereka yang menyelamatkan hidup kita: para dokter. Anda mendorong kami, Anda membantu kami, Anda bernyanyi bersama kami.”
“Hasilnya hanya sebagian dari permainan tetapi hasil ini, kemenangan ini, air mata kegembiraan ini didedikasikan untuk Anda. Kami menulis cerita! Forza Azzurri.”
Skuat Timnas Italia sudah kembali ke Roma. Setibanya di sana, Giorgio Chiellini kemudian mengunggah foto trofi juara Piala Eropa 2020.
Trofi itu diletakkannya di atas tempat tidur. Ia mengaku hal itu dilakukannya karena terinspirasi aksi eks bek timnas Italia, Fabio Cannavaro.
Bagi Giorgio Chiellini, trofi Piala Eropa 2020 ini adalah trofi pertamanya di pentas internasional bersama Timnas Italia. Sebelumnya, ia nyaris membawa Azzurri juara pada tahun 2012 namun pada akhirnya cuma jadi runner-up saja.