Dewasa
Berikut Cara-cara Mencegah Kehamilan
mixberita.com – Beberapa cara metode yang berfungsi untuk mencegah kehamilan. Meskipun sebagian dokter percaya bahwa saat ini sudah banyak berbagai metode pengendalian kelahiran yang beredar di pasaran, seperti pil, suntikan, plester, dan cincin. Ssemua alat kontrasepsi bersifat hormon sangat aman untuk pasien, tetapi ada juga beberapa perempuan yang mencegah kehamilan tanpa hormon. Alasannya utamanya karena ingin menghindari dari gangguan zat-zat kimia di dalam tubuh kamu. Oleh karena itu, yuk cegah kehamilan tanpa hormon dengan beberapa cara berikut ini.
1. Pertimbangkan Pemakaian Kondom
Kondom adalah salah satu alat yang sering digunakan untuk pengendali kelahiran atau kehamilan. Barang ini terhitung sangat murah dan mudah didapatkan di mana mana. Selain untuk pengendali kelahiran, kondom juga berfungsi untuk pelindung terhadap infeksi menular seksual, sehingga menjadi pilihan utama bagi orang yang ingin bercinta tanpa adanya komitmen apa pun. Selain kondom yang digunakan pria, wanita juga memiliki kondom yang berfungsi melindungi bagian dalam vagina.
2. Spons Kontraseptif
Spons terbuat dari busa dan mampu menutup serviks untuk mencegah bertemunya sperma dengan sel telur. Spons jauh lebih efektif untuk wanita yang belum pernah melahirkan. Saat ini spons tersedia tanpa resep sehingga mudah murah dan mudah didapatkan.
3.Menggunakan Metode Alami
Ada beberapa metode alami yang dilakukan untuk tetap berhubungan tetapi bisa digunakan cegah kehamilan tanpa hormon, yaitu dengan cara melacak siklus menstruasi. Perempuan yang melakukan metode ini cukup dengan menghindari hubungan intim pada masa subur mereka. Jika kamu bisa memprediksi masa subur kamu, cara ini bisa digunakan untuk mencegah kehamilan tanpa hormon. Tetapi kamu juga harus sangat hati-hati dalam melakukan metode ini. Jika memang mencegah kehamilan sangat penting bagi kamu, sebaiknya pertimbangkan untuk menggunakan metode ini.
4. Kombinasikan dengan Metode Lain
Untuk memberikan hasil yang maksimal, sebaiknya kamu dan pasangan kamu mengkombinasikan dengan metode lain, seperti dengan spermisida bentuk busa, selaput, gel, atau supositoria. Spermisida mengandung zat kimia, nonoxynol-9, yang menghancurkan sebagian besar sperma. Tetapi perlu kamu ketahui, spermisida tidak dapat menghindari kamu dari penyakit menular seksual.