Dewasa

Pesawat Singapura,Singapura Airlines Terbakar dan Pihaknya Meminta Maaf Kepada Penumpang

mixberita.com Pesawat milik maskapai Singapore Airlines (SIA) mengalami masalah mesin saat mengudara ke Milan, Italia. Pesawat pun terbang kembali ke Singapura dan tiba-tiba salah satu mesin terbakar usai pesawat jenis Boeing 777-300ER ini mendarat darurat di Bandara Changi, Singapura.

Dilansir mixberita.com Pihak maskapai SIA menyampaikan permintaan maaf kepada seluruh penumpang atas insiden tersebut. SIA juga telah menyiapkan pesawat lain untuk menerbangkan para penumpang ke Milan. Pesawat yang membawa 222 penumpang dan 19 awak ini memutuskan terbang kembali ke Changi setelah pesawat mengalami kerusakan di bagian mesin.

Sesaat setelah pesawat mendarat darurat di bandara Changi, sekitar pukul 06.50 waktu setempat, mesin pesawat sebelah kanan tiba-tiba terbakar. Petugas darurat berusaha memadamkan api yang membakar mesin pesawat itu. Untungnya tidak ada korban jiwa maupun korban luka dalam insiden ini.

“Penumpang dievakuasi melalui tangga pesawat dan dibawa ke gedung terminal dengan bus. Para penumpang akan dipindahkan ke pesawat lain yang dijadwalkan terbang ke Milan hari ini juga,” demikian pernyataan SIA.

Berikut video Sesaat Pesawat Singapura Mendarat darurat yang dilansir mixberita.com

Pesawat Singapura,Singapura Airlines Terbakar dan Pihaknya Meminta Maaf Kepada Penumpang
To Top