Nasional

Mega Iskanti Hijabers Cantik Asal Kota Bandung

Posted on

Mega Iskanti, Rejeki Datang dengan Berhijab

mixberita.com – Menutup aurat bagi seorang muslimah adalah suatu kewajiban. Namun, tidak semua muslimah menyadari akan kewajiban tersebut. Begitu pun dengan hijabers cantik asal Bandung, Mega Iskanti yang pernah menjuarai ajanghijab talent itu, awal mulanya belum menggunakan secara konsisten selama hidupnya.

Sebelum memakai hijab secara istiqomah, ia mengaku sudah mengenakan kerudung sejak bangku Sekolah Dasar (SD), dan Sekolah Menengah Pertama (SMP).

“Kalau untuk main saya belum pakai hijab, sekolah aja,” kata Mega dalam acara Ecosynergy 2016, di Pulau Harapan, Kepulauan Seribu, Jakarta, Minggu, 21 Agustus 2016.

Berlanjut ke Sekolah Menengah Atas (SMA), Mega kembali menggunakan kerudung saat bersekolah. Ia menceritakan, awal mula mengenakan hijab secara istiqomah itu secara tidak sengaja.

Hijaber cantik yang kini menjadi Spoke Person Wardah Cosmetics itu mengaku, selama ini pun ia tidak pernah memakai baju yang terbuka. Sehingga ketika ia lulus SMA pada tahun 2012 ia memutuskan untuk berhijab.

“Kebetulan sebenarnya semuanya nggak sengaja sampai akhirnya berhijab, karena itu pas tahun 2012 setelah lulus SMA dan akhirnya memutuskan berhijab,” ucap dia.

Setelah memutuskan untuk menggunakan hijab, banyak dukungan dari keluarga dan teman-temanya, untuk berhijab secara konsisten.

“Alhamdulillah pas hari pertama saya keluar pakai kerudung, saya ketemu sama banyak orang dan banyak yang support,” ujar Mega.

Mega mengaku, ketika ia mulai berhijab, merasa lebih dihargai dan banyak rejeki mengalir dari kegiatannya seputar hijab, sehingga ia semakin mantap untuk berhijab secara konsisten.

“Kalau misalnya perbedaan secara langsung, saya merasa lebih dihargai dan lebih terjaga, tapi setelah saya berhijab rejekinya dari sana,” tutupnya.

Untuk diketahui, dalam acara Ecosynergy 2016, Mega Iskanti diundang oleh Wardah sebagai bintang tamu. Dalam acara tersebut diselenggarakan ada beberapa kegiatan, seperti bersih-bersih pantai, menanam bibit pohon mangrove, dan memberikan kelas inspirasi bagi anak-anak pulau.

Terbanyak Dibaca

Exit mobile version