Inilah Identitas Pengemudi yang Tabrak Jamaah Masjid Finsbury Park
Mixberita. Akhirnya terungkap sudah siapa pria yang melancarkan serangan terhadap para jamaah Masjid Finsbury Park, London, Inggris, yang baru pulang Salat Tarawih. Pria asal Wales itu disebut tidak memiliki hubungan dengan kelompok ekstremis.
Sebagaimana dikutip dari ABC, Selasa (20/6/2017) media Inggris melaporkan pelaku penabrakan itu bernama Darren Osborne yang berasal dari Cardiff. Pria berusia 47 tahun itu ditangkap dengan dugaan melancarkan serangan teror serta percobaan pembunuhan.
Ketika ditangkap dan dibawa ke mobil polisi, saksi mata menyebut Osborne tersenyum. Bahkan, dia melambaikan tangan dan melemparkan kecupan ke arah para saksi di lokasi kejadian, yang membuat mereka tertegun.
Identitasnya terungkap ketika tetangganya di Wales menghubungi polisi. Mereka mengenali wajah pelaku serangan Masjid Finsbury Park yang disiarkan di berita televisi sebagai Osborne.
Telegraph mewartakan, para tetangganya mendeskripsikan Osborne sebagai pria yang agresif dan selalu berteriak ketika berbicara. Ibundanya, Christine Osborne (72), mengaku terkejut putranya dapat melakukan aksi brutal tersebut.
“Saya tidak akan membelanya dan ini adalah kejutan yang mengerikan, serta ini bukan perampokan bank, ini adalah kekejaman. Pada saat ini saya tidak bisa mengatasinya, saya tidak bisa. Ini adalah kejutan yang sangat mengerikan,” ujar Christine Osborne kepada ITV.
Adik Darren Osborne, Nicola (50), mengklaim bahwa kesehatan jiwa sang kakak terganggu. Namun Nicola menegaskan bahwa kakaknya tidak tertarik dengan terorisme.