MixBerita.com – Keributan di masyarakat Indonesiamengenai Twitter dari Dubes Indonesia untuk Jepang, Dr. Yusron Ihza Mahendra mendapat tanggapan dari yang bersangkutan.
Yusron merasa hanya melempar komentar orang lain saja. Inilah komentarnya.
“Halo Bro, maaf … berikut ini saya kirimkan salah satu dari sekian banyak link yang meluruskan isu SARA yang dituduhkan terhadap saya. Salam,” tulis Yusron khusus kepada Tribunnews.com Senin pagi ini (4/4/2016).
Yusron juga mengarahkan komentarnya kepada berita dari Warta Kota.
http://wartakota.tribunnews.com/2016/04/03/geng-basuki-kalap-serang-yusron-padahal-dia-hanya-meneruskan-pernyataan-tokoh-lain#
Seorang mahasiswa Indonesia di Gifu memberikan komentarnya yang didukung oleh Ketua PPI (Persatuan Pelajar Indonesia)Jepang, Mochamad Candra Wirawan Arief.
“Bapak itu maunya seperti apa? Mbok ya leren saja pak. Jangan racuni rakyatmu dengan kebencian. Mengapa kalian tidak beradu program yang membanggakan? Ah Pak Yusron, mainlah ke Gifu pak. Saya ajak keliling mengunjungi rakyatmu. Sudah cukup saya pakai bahasa ndeso ya pak, takutnya bapak keblinger. Baiklah, saya akan memberi kalimat penutup dengan bahasa yang mudah dipahami oleh semua pihak, termasuk bapak,” tulis mahasiswa Gifu tersebut.