Selebritis

5 Artis Indonesia yang Sedang Jalani Kemoterapi Demi Kesembuhan

Aldi Taher menambah panjar daftar artis yang menjalani kemoterapi demi kesembuhannya. Aldi menderita kanker kelenjar getah bening yang membuatnya harus melakukan kemoterapi. Sebelum Aldi, ada nama Julia Perez, Ria Irawan,  Titiek Puspa, dan Rima Melati. Kemoterapi merupakan salah satu pengobatan yang digunakan untuk menghancurkan sel kanker yang sangat bahaya bagi tubuh.

“Aldi mau konfirmasi bahwa Aldi lagi berjuang melawan kanker untuk kesembuhan. Tanggal 24 kemarin (24/10/2016), kemo dari kanker getah bening. Alhamdulillah, berkat doa orang tua dan support keluarga, Aldi berjuang untuk kesembuhan,” kata Aldi di kediamannya di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Rabu (26/0/2016) malam.

Selain Aldi Taher, artis lain yang juga pernah menjalani kemoterapi adalah Julia Perez. Jupe berjuang melawan penyakit serviks stadium 1B yang dideritanya. Demi kessembuhan, tak tanggung-tanggung ia bahkan berobat ke Singapura.

“Nah, yang harus kita yakini adalah obat-obatan yang masuk dalam tubuh kita ataupun apapun itu radiasi kemo itu semuanya tidak akan menjadi satu kekuatan tubuh, kita tidak bisa melawan cancer itu kalau kita tidak meyakini nya kita akan sembuh,” kata Jupe dalam sebuah video yang diunggahnya, pada 4 Agustus 2016 lalu.

Kemoterapi juga dilakukan Ria Irawan. Ria menjalani kemoterapi demi kesembuhan kanker kelenjar getah bening stadium 3C. Selain kemoterapi, ia juga rajin cek darah.

“Aku masih intens cek darah, kemo, tapi saya enggak mau dramatisir. Aku mengidap kanker kelenjar getah bening stadium 3C. Dan semua orang sudah tahu tentang itu,” ujar Ria di Galeri Indonesia Kaya, West Mall Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Sabtu (4/4/2015).

Tak hanya Ria Irawan, penyanyi senior Titiek Puspa pun melakukan kemoterapi demi kesembuhan dari penyakit kanker rahim stadium 2 yang dideritanya. Sejak melakukan kemoterapi, kondisi kesehatan Titiek Puspa pun kian membaik.

Aktris senior Rima Melati pun mengaku sempat menjalani kemoterapi saat mengidap kanker payudara stadium 3C. Bagi Rima, apapun dijalani untuk kesembuhannya, termasuk kemoterapi. Ia punya motto, yang penting sembuh.

To Top