Nasional

4 sekuel Film Avatar Terbaru tayang mulai 2018 hingga 2023

mixberita.com – Saat ini rumah produksi cenderung menjadwalkan film hingga beberapa tahun ke depan. Seperti Marvel Studio yang menjadwalkan The Avengers: Infinity Wars Part 2 dan Inhumanspada 2019. Warner Bros tidak berbeda jauh, mereka menjadwalkan Cyborg dan Green Lantern Corps untuk tahun 2020.

Apa yang dilakukan 20th Century Fox lebih jauh lagi, mereka menjadwalkan film untuk 7 tahun mendatang. Fox merencanakan empat buah sekuel film Avatar, yang akan tayang dari 2018 hingga 2023.

Dalam presentasinya di ajang CinemaCon, Las Vegas (14/4/2016), sutradara James Cameron mengumumkan bahwa sekuel Avatar kini ada empat buah. Avatar 2 akan tayang pada Desember 2018, disusul tiga film yang masing-masing tayang pada 2020, 2022, dan 2023.

Sebelumnya, Fox hanya merencanakan tiga film sebagai sekuel kisah makhluk asing di planet Pandora ini.

Saat ini film Avatar pertama yang tayang 2009 masih memegang rekor box office internasional dengan pendapatan lebih dari USD2,7 miliar.

Dengan demikian, besar sekali potensi tiap sekuel Avatar untuk kembali menjadi pemuncak tangga box office. Lagipula, makin banyak sekuelnya, makin banyak pula pundi-pundi uang bagi Fox dan Cameron, yang juga berperan sebagai produser.

Namun sutradara Titanic (1997) ini menyatakan bahwa tiga sekuel terlalu terbatas untuk keseluruhan kisah Avatar.

“Kami memutuskan untuk memulai proses sinematik yang sangat megah,” ujar Cameron, seperti dituliskan Hollywood Reporter.

Masing-masing film dari empat sekuel Avatar ini akan dibuat secara berkesinambungan, namun bisa juga berdiri sebagai sebuah kisah tersendiri.

Cameron mengungkapkan keyakinannya pada kisah Avatar 2, 3, 4, dan 5. “Beberapa tahun belakangan ini, aku bekerja sama dengan sebuah tim yang terdiri dari empat penulis naskah paling top. Kami merancang karakter, makhluk, lingkungan, dan budaya baru dalam dunia Avatar.”

Menyindir Screening Room

Pada acara yang sama, Cameron menyindir program Screening Room, sebuah konsep untuk menonton film-film terbaru di rumah melalui layanan pengaliran (streaming).

“Bagi sebuah film, kesempatan untuk ditayangkan secara perdana dan eksklusif di bioskop adalah hal yang sangat esensial,” ujar sutradara berumur 61 tahun ini. Bersama sutradaraChristopher Nolan, Cameron memang sangat menentang konsep bikinan pebisnis Sean Parker itu.

4 sekuel Film Avatar Terbaru tayang mulai 2018 hingga 2023
To Top