Nasional

Teror Penyayatan Menghantui Kota Yogya!!!

mixberita.com – Polisi saat ini masih mendalami hasil rekaman CCTV yang berada di sekitar tempat kejadian perkara penyayatan.

Dari hasil rekaman CCTV, Panit Reskrim Polsek Kotagede, Iptu Edi Subekti, mengatakan terlihat pelaku penyayat beraksi cukup tenang.

Diperkirakan, pelaku mengendarai sepeda motornya dengan kecepatan sekitar 30-40 KM per jam.

“Pelaku ini berbeda dengan pelaku kejahatan lainnya. Setelah mengayunkan pisau menggunakan tangan kiri, pelaku tidak buru-buru melarikan diri,” terangnya, Rabu (27/4/2016).

Pelaku menyelipkan senjata tajam (sajam) yang digunakan untuk melukai korbannya di tas yang diletakkan antar jok dan stang sepeda motor.

“Begitu ada sasaran, pisau dicabut,” tambah Iptu Edi.

Berdasarkan keterangan para saksi, pelaku memang memiliki target seorang perempuan.

Diperkirakan pelaku berusia sekitar 40 tahun, menggunakan jaket lusuh, serta berjenggot. Pelaku penyayatan diduga merupakan orang yang sama.

Kasus penyayatan, Senin (25/4/2016) siang lalu, mengakibatkan tiga orang perempuan menjadi korban. Dua orang menjadi korban penyayatan di wilayah Kotagede Yogyakarta dan satu orang di wilayah Umbulharjo.

Karni (16), seorang pelajar SMK, menjadi korban penyayatan di depan HS Silver Jalan Pembanyun Kotagede. Kemudian seorang pelajar SD, Nadila Eka Rahmawati (12), juga menjadi korban sayat saat berada di sekitar Lapangan Karang Kotagede.

Iptu Edi menerangkan, setelah kejadian yang menimpa Karni, ada seorang pria yang membuntuti dan sengaja berjalan di depan pelaku.

Namun ketika itu pria itu tidak disayat. Pelaku malah menyanyatkan sajam ke arah seorang siswi SD, Nadila.

“Warga sebelumnya mengira pelaku hanya menyemprotkan sesuaru ke arah korban Karni. Tapi setelah menyayat anak SD itu warga baru mengklakson dan melakukan pengejaran,” katanya.

Pelaku yang menyadari dikejar warga langsung mebelokkan sepeda motornya ke arah kampung, namun warga kehilangan jejak pelaku.

Di wilayah Janturan Umbulharjo, seorang mahasiswi, Nelly Ratnasari (18), menjadi korban penyayatan saat akan berangkat kuliah. Saat ini, petugas Polsek Kotagede dan Polsek Umbulharjo terus melakukan koordinasi untuk mengungkap kejadian itu.

Teror Penyayatan Menghantui Kota Yogya!!!
To Top