Sport

Italia tanpa Verratti di Piala Eropa 2016

mixberita.com – Italia tak akan diperkuat gelandang tangguh, Marco Verratti, pada Piala Eropa 2016 mendatang. Pemain tengah Paris Saint-Germain (PSG) itu harus absen lantaran harus menjalani operasi untuk menyembuhkan cedera pangkal paha yang dideritanya.

Verratti baru-baru ini kembali beraksi di lapangan setelah absen dua bulan akibat cedera. Namun dia akhirnya memutuskan untuk menjalani operasi untuk menyembuhkan cedera yang kerap mengganggunya itu.

“Berdasarkan kesepakatan dengan Paris Saint-Germain, Marco Verratti, dia memutuskan untuk menjalani operasi untuk menyembuhkan masalah pangkal paha yang dia rasakan dalam beberapa pekan terakhir,” demikian isi pernyataan PSG.

“Operasi akan dilaksanakan di Doha (Qatar) pada 16 Mei di Aspetar Centre, yang merupakan mitra medis klub ini,” kata pihak PSG lagi.

Dalam pernyataannya PSG juga menambahkan, “Gelandang yang baru-baru ini memperpanjang kontrak hingga 2020 tersebut diperkirakan harus absen selama delapan pekan. Oleh karenanya, Verratti tak akan tampil membela PSG hingga akhir musim ini dan Piala Eropa 2016 yang akan digelar di Prancis antara 10 Juni-10 Juli 2016.”

“PSG berharap pemain ini bisa cepat pulih dan segera fit kembali dan kembali pada kondisi terbaiknya untuk klub dan negaranya,” tulis pihak PSG dalam pernyataannya.

Verratti hanya tampil dalam 18 pertandingan Ligue 1 musim ini akibat masalah kebugarannya. Absennya pemain berusia 23 tahun ini tentunya menjadi pukulan bagi pelatih Tim Nasional Italia, Antonio Conte, yang juga tak bisa membawa gelandang Claudio Marchisio di Piala Eropa 2016. Italia tergabung di Grup E bersama Belgia, Swedia, dan Republik Irlandia.

Italia tanpa Verratti di Piala Eropa 2016
To Top